SeLamaT DaTanG di BloG Kreatifitas Tape Uli

  • Blog Tentang Hobi,Seni Kerajinan,dan Kreatifitas

Blog ini mengkhususkan pada berbagai bentuk kreatifitas seni dan kerajianan terutama dari bahan - bahan daur ulang atau kemasan bekas. Bisa jadi merupakan hasil dari kreatifitas Anda...

Jika ada Hobi atau kretifitas yang unik, silahkan tambahkan disini untuk berbagi...


BERKREASI YUK...

Seperti yang saya janjikan, disini saya akan mengajak anda untuk membuat beberapa barang kreasi dari produk limbah atau barang bekas....
Bahan ataupun peralatan yang dibutuhkanpun tidak sulit didapat karena ada disekitar kita serta bahan penunjang atau pelengkanya juga 'sangat' murah serta terjangkau oleh isi 'kocek' Anda.
Hanya dibutuhkan sedikit ketekunan dan kesabaran untuk membuatnya,tetapi saya jamin tidak dibutuhkan waktu lama atau bahkan 'sehari penuh'.
Untuk saat ini ada beberapa craft yang bisa dibuat dengan cara sederhana dan siapapun bisa membuatnya.
1. Boneka dari Botol bekas Handbody
bahan - bahan yang dibutuhkan adalah ; botol bekas handbody, kain bekas yang bisa didapat dari baju bekas,kaos kaki bekas warna putih untuk kepala boneka, benang wol untuk rambut boneka, sepasang mata boneka, benang wol warna hitam untuk mulut boneka, kapas untuk isi kepala dan tangan boneka, jarum jahit untuk menjahit baju boneka, renda bekas atau pita untuk aksesoris boneka.
Cara membuatnya :
- Cuci botol bekas hingga bersih, potong bagian bawah dengan rata agar boneka bisa berdiri, buat kepala boneka dari kaos kaki yang telah digunting berbentuk bundar dan isi dengan kapas,buat rambut boneka dari beberapa helai benang wol, tempelkan mata boneka dan buat mulu boneka dari benang wol warna hitam.
- Persiapkan baju boneka dengan membuat pola baju sesuai dengan besar kecil ukuran botolnya.Beri pinggiran baju dengan renda atau pita. Setelah jadi baju, pasangkan pada boneka botol tersebut.....selamat mencoba...

2. Bungkus Korek Api batang menjadi Mini Drawer untuk menyimpan aksesoris atau benda kecil lainnya.
Bahan - bahan yang diperlukan adalah : bungkus korek api bekas, sisa kertas kado, lem, kancing bekas atau monte.
- Cara membuatnya : pasang kancing atau monte pada salah satu bagian depan bungkus korek api ( tempat korek apinya ), Lem bagian luar sisi atas atau bawahnya sebanyak 3 atau 5 susun ( tergantung kebutuhan ), setelah rekatan lemnya kuat, bungkus susunan korek api dengan kertas kado, sisakan bagian depan yang tadi sudah diberi kancing atau monte.Agar tampil lebuh sesuai beri sedikit warna pada bagian muka laci sesuai selera...Nah laci mini siap dibunakan, selain praktis, tidak memakan tempat mudah dibawa kemana - mana......cocok juga untuk kado lo....

3. CD Bekas bisa jadi Tempat Tisu atau Frame foto
Daripada menambah timpunan sampah, alangkah baiknya jika Anda memanfaatkan kembali CD bekas menjadi  barang yang lebih berguna, seperti tempat tissu atau Frame foto.
Berikut adalah cara pembuatan tempat tisu

Bahan dan peralatan :
1. 2 buah CD/DVD bekas
2. Lem Kayu
3. Cat kayu
4. Penggaris
5. Gergaji Kecil
6. Vernis
Cara pembuatan :
1. Potong CD/DVD menjadi setengah bagian
2. Lukislah CD/DVD sesuai dengan kreasi Anda
3. Siapkan potongan kayu ukuran 6 cm x 15 cm x 1 cm (1 buah) disebut papan A, 15 cm x 3 cm x 1 cm (2 buah) disebut sebagai papan B, 15 cm x 2 cm x 1 cm (2 buah) disebut sebagai papan C.
4. Beri lapisan pernis pada permukaan papan
5. Rekatkan papan A dan B sehingga membentuk huruf U. kemudian tempelkan CD/DVD yang telah di lukis pada kedua papan B tersebut.
6. Apit CD/DVD yang telah ditempelkan pada papan B. Rekatkan dengan lem.

Punya kreasi unik lainnya? sharing aja... selain menambah kretifitas juga membantu Bumi mengurangi timbunan sampah....